Indonesia Open 2021

Gabriela Stoeva, Putuskan Kuliah Jurnalistik

24 November 2021, 20:30:46 WIB

JawaPos.com-”Sebagai pebulu tangkis, aku selalu berada di posisi harus menjawab pertanyaan. Pikirku, dalam hidup aku juga butuh melihat sesuatu dari sisi yang berbeda. Karena itu, aku memilih belajar jurnalistik,” ucap pebulu tangkis ganda putri dari Bulgaria Gabriela Stoeva.

Ya, di tengah kesibukannya sebagai atlet yang harus keliling dunia, Gabriela masih menyempatkan diri melanjutkan pendidikan ke jenjang kuliah di negara asalnya.

Dan, karena sering bertemu dengan para jurnalis di berbagai negara saat mengikuti turnamen, dia penasaran juga untuk mempelajari hal yang sama.

”Mungkin suatu saat nanti kamu akan melihatku berada di posisi yang memberikan pertanyaan. Kita lihat saja nanti,” ucapnya kepada Jawa Pos, lantas tertawa.

Pebulu tangkis ganda putri ranking kesebelas dunia itu menambahkan, selama kompetisi berhenti akibat pandemi tahun lalu, dia masih bisa menghadiri kuliah langsung. Namun, karena sekarang kompetisi sudah kembali berjalan, dia hanya bisa mengambil kelas secara online.

”Untung zaman sekarang ada internet. Semua hal menjadi lebih mudah. Termasuk tugas kuliah yang bisa aku kerjakan dari mana pun,” ucap pebulu tangkis ganda putri 27 tahun. Gabriela selama ini berpasangan dengan adik kandungnya sendiri Stefani Stoeva.

Editor : Ainur Rohman

Reporter : irr/c13/bas

Saksikan video menarik berikut ini:


Close Ads