JawaPos.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Yalimo, Papua, memastikan tidak ada kendala dalam pemungutan suara ulang (PSU) yang rencananya digelar hari ini (26/1). Masalah pengamanan, aparat memastikan bakal melakukan penebalan personel di lima distrik tempat PSU dihelat.
”Masalah keamanan sudah menjadi tanggung jawab Kapolres Yalimo dan Dandim 1702/Jayawijaya. KPU prinsipnya kita siapkan logistik dan distribusikan ke distrik-distrik serta melakukan PSU,” ungkap Ketua KPU Yalimo Yehemia Walianggen kepada Cenderawasih Pos kemarin (25/1).
Dia memastikan bahwa semua kotak logistik yang dikirim KPU Yalimo aman. PSU akan dilakukan di lima distrik, yakni Abenaho, Apalapsili, Elelim, Welarek, dan Benawa.
Mantan ketua Bawaslu Yalimo itu juga menyatakan bahwa logistik yang masuk di Distrik Abenaho yang berbatasan dengan Kabupaten Jayawijaya, Papua, sudah digeser menggunakan jalan darat. Sementara itu, logistik untuk Elelim kemarin telah sampai di tempat menggunakan jalan darat.
”Untuk yang menggunakan penerbangan kami kirim sejak 23 Januari dan sudah sampai di tempat tujuan dengan dikawal langsung oleh personel keamanan,” bebernya.
Dia menambahkan, dalam pelaksanaan PSU, KPU menggunakan data daftar pemilih tetap yang sama dengan pilkada tahun lalu dan PSU sebelumnya pada Mei 2021. Jumlah DPT mencapai 90.948 jiwa yang tersebar di 327 TPS di lima distrik.