Pernah Operasi Batu Ginjal, Romy Akan Diperiksa Endoskopi

5 April 2019, 20:22:05 WIB

JawaPos.com –  Tersangka kasus suap jual beli jabatan di lingkungan Kementerian Agama, Romahurmuziy alias Romy masih menjalani perawatan di RS Polri Kramatjati, Jakarta Timur. Hal ini lantaran Romy masih mengeluhkan sakit di bagian pencernaan.

Kepala Rumah Sakit Polri, Brigjen Pol Musyafak menyatakan pihaknya masih memberikan perawatan intensif beberapa hari mendatang. Apalagi di bagian yang dikeluhkan Romy saat ini.

“Masih kami periksa ya, kalau Senin atau Selasa, tak tertutup kemungkinan untuk melakukan pemeriksaan endoskopi karena ada keluhan maag dan sebagainya,” kata Musyafak di RS Polri, Jumat (5/4).

Berdasarkan rekam medis, pihak dokter menemukan bawa Romy pernah melakukan operasi pengangkatan batu ginjal. “Kalau tidak ada perubahan, Senin atau Selasa kami lakukan pemeriksaan USG terkait keluhannya juga. Karena beliau ada riwayat pernah melakukan operasi batu ginjal,” ucapnya.

Hal itu dilakukan guna mengetahui apakah batu ginjal tersebut kembali timbul sehingga menyebabkan dirinya mengalami pendarahan saat buang air besar.

“Kami akan melakukan pemeriksaan USG kembali untuk mengetahui apakahemang timbul kembali batu yang ada di ginjal itu. Jadi masih dirawat di sini untuk pemeriksaan selanjutnya. Kondisi saat ini, sehat, stabil. Hanya keluhannya terkadang itu tadi, terkadang kalau buang air besar keluar darah.

Editor : Bintang Pradewo

Saksikan video menarik berikut ini:


Close Ads