Minggu, 2 April 2023

Kordinasi ke Interpol Swiss, Polri Turun Tangan Cari Anak Ridwan Kamil

- Jumat, 27 Mei 2022 | 13:41 WIB
Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo. Polri/Antara
Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo. Polri/Antara

JawaPos.com - Mabes Polri turut menangani atas hilangnya anak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bernama Emmeril Khan Mumtadz atau Eril di sungai Aare, Bern Swiss. Saat ini Polri tengah menjalin komunikasi dengan Kepolisian Swiss terkait perkembangan pencarian Emmeril Khan Mumtadz atau Eril.

“Secara informal kita menanyakan melalui jalur P to P (police to police) ke pihak Swiss perkembangan penanganan hal tersebut,” kata Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo seperti dikutip PojokSatu (Jawa Pos Group), Jumat (27/5).

Jendral bintang dua ini juga menuturkan, pihaknya tengah meminta yellow notice (pencarian orang) ke Interpol Swiss. Nantinya yellow notice terhadap Emmeril Khan Mumtadz atau Eril akan dikirimkan Interpol Swiss dan instasi lainnya.

Tujuannya, agar pencarian Emmeril Khan Mumtadz atau Eri sebagai warga negara Indonesia segera ditemukan.

“Kita mintakan yellow notice (pencarian orang) ke Interpol Swiss dan seluruh anggota Interpol lainnya. Itu langkah-langkah yang diambil oleh Hubinter Sekretariat NCB,” ujarnya.

Editor: Bintang Pradewo

Tags

Terkini

Empat Orang Tersambar Petir, Dua Luka, Dua Tewas

Sabtu, 1 April 2023 | 21:04 WIB

Mafia Umrah Harus Dihukum Berat

Sabtu, 1 April 2023 | 17:58 WIB

Haris Azhar dan Fatia Siap Jalani Persidangan

Sabtu, 1 April 2023 | 17:14 WIB
X